Tanah liat atau lempung merupakan salah satu jenis tanah yang bisa ditemui dengan mudah di Indonesia. Memiliki ciri warna abu-abu gelap serta kelenturan pada tekstur membuatnya dimanfaatkan sebagai kerajinan dari tanah liat.
Cara Membuat Kerajinan dari Tanah Liat
Kemajuan teknologi tidak membuat kerajinan-kerajinan dari tanah liat tenggelam begitu saja. Hal tersebut terbukti dari masih banyaknya pengrajin-pengrajin aktif bahkan sanggar yang berfokus pada pembuatan kerajinan ini. Berikut cara membuat kerajinan dari tanah liat.
Kerajinan Vas Bunga
- Siapkan bahan bahannya, seperti tanah liat, air, cat air, kuas dan meja putar.
- Jika bahan-bahan sudah disiapkan, maka proses selanjutnya yaitu membuat adonan.
- Ambil tanah liat secukupnya, sesuai dengan kebutuhan.
- Jika sudah, kemudian campurkan dengan air agar mudah dibentuk.
- Kemudian, siapkan alas guna bentuk dan ukuran bagian bawah.
- Lalu mulailah bentuk bagian badan vas menggunakan meja putar
- Olesi minyak pada bagian tanahnya agar tidak lengket, lalu rapikan dengan menggunakan tangan.
- Lakukan secara terus menerus hingga membentuk sebuah vas bunga yang diinginkan.
- Jika vas bunga sudah terbentuk, jemurlah sampai benar-benar kering.
- Apabila sudah dipastikan kering, bakarlah dengan api hingga berwarna merah bata
- Kemudian, amplaslah seluruh bagian vas hingga halus.
- Langkah terakhir yaitu, mengecat dan memberikan motif sesuai keinginan.
- Vas bunga tanah liat pun jadi.
Kerajinan Asbak
- Sebelum memulai proses pembuatan, siapkan terlebih dahulu alat dan bahannya.
- Siapkan tanah liat, air, minyak goreng, amplas, pisau serta papan landas.
- Jika bahan-bahan sudah siap, langkah berikutnya yaitu pembuatan.
- Pertama, buat terlebih dahulu adonannya dengan mencampurkan tanah liat dengan air.
- Aduk-aduk hingga merata dan tekstur menjadi lentur dan lumuri minyak agar tidak lengket.
- Buatlah adonan berbentuk lingkaran.
- Kemudian, buatlah lubang pada bagian tengahnya dengan menggunakan pisau.
- Rapikan dengan air seluruh bagian asbak dan oleskan kembali minyak goreng.
- Jika sudah, jemurlah hingga kering, lalu dibakar sampai berwarna merah bata.
- Kemudian haluskan seluruh bagian asbak dengan amplas.
- Lalu, cat dan berikan motif sesuai dengan keinginan Anda.
- Asbak dari tanah liat pun jadi.
itulah tadi pembahasan mengenai kerajinan dari tanah liat serta cara sederhana dalam pembuatannya. Semoga bisa menambah wawasan Anda tentang kerajinan Pot Tanah Liat, sehingga bisa membuatnya sendiri dirumah.
Cara Membuat Kerajinan dari Tanah Liat